Hi pawrents, apakah kamu termasuk owner yang kewalahan mengawasi anjing kamu saat tamu datang, karena anjingmu tipe yang suka melompati tamu?

Ternyata anjingmu bisa dilatih supaya bisa diam di tempat saat tamu datang lho pawrents, jadi kamu tidak perlu repot kurung anjingmu lagi. Bagaimana caranya ya?

Yuk mari kita simak informasinya.

Sumber gambar: The Spruce Pets

Cara anjingmu berhenti melompati tamu dan akhirnya bisa tenang dan menurut? Bisa kok! Tapi memang ada triknya tersendiri pawrents. Cara yang pertama kamu harus persiapkan bel pintu, teman atau saudara, dan pedestal khusus untuk latihan anjing. Jika tidak punya pedestal, maka boleh pakai ember yang dibalik atau kursi berukuran pendek.

Kemudian, ajari anjingmu untuk naik ke pedestal, caranya adalah bicara “Step Up”. Dekatkan treat pada ujung hidung mereka, tuntun anjingmu sampai ia mau naik ke pedestal, lalu berikan pujian dan banyak treat saat ia sudah berhasil naik.

Diam di tempat, ketika berada di atas pedestal, suruh ia diam di tempat dengan berkata “Stay”. Tahan anjingmu, jangan sampai ia pergi. Anjingmu hanya boleh pergi saat kamu berkata “Off”. Cara mengajari anjingmu pergi adalah dengan menepuk kaki belakangnya, saat dia turun berikan treat. Lakukan hal ini berulang-ulang sampai doggymu mengerti.

Jika sudah berhasil, selanjutnya apa dok jika sudah berhasil? Jika sudah berhasil, sekarang pawrents coba tekan bel sambil perintah “Step up”, jika ia naik berikan treat. Perlahan stop kata perintah “Step up” dan biarkan bel menjadi indicator dia naik ke pedestal. Tahap selanjutnya, ajari dia “Stay” diatasnya pedestalnya saat kamu buka pintu dan keluar.

Sekarang coba berlatih dengan seorang teman atau saudaramu. Jika anjingmu melompat dari pedestal untuk menyapa temanmu, temanmu harus berbalik dan mengabaikan anjingmu. Kalau diabaikan nanti sedih dong? Justru itu pawrents, anjingmu paling tidak suka diabaikan, dari situ mereka belajar untuk tetap diam di pedestalnya. Jika anjingmu tetap diam di tempat, izinkan temanmu untuk memberikan treat. Memang butuh kesabaran, tapi pawrents pasti bisa kok!

Semoga informasi tadi membantu kamu ya pawrents!  

Jika ingin melihat konten yang serupa, cek instagram kami @gustaveterinary

× Chat dengan Client Care kami