Warning: mkdir(): Read-only file system in /var/www/easywp-plugin/wp-nc-easywp/vendor/wpbones/wpbones/src/Foundation/Log/LogServiceProvider.php on line 118
Hal yang Perlu Dilakukan Jika Kucingmu Dirumah Tidak Mau Makan – GustaVet

Hi pawrents, Pernah gak sih pawrents, Kucingmu sedang aktif, Suka banget makan, Tiba-tiba entah kenapa. Makannya sangat sedikit, sampai berhari-hari bahkan berminggu-minggu seperti itu.

Apa sajakah makanan yang dimaksud ?

 

 

Sumber gambar: iHeartCats.com

Ternyata alasan kucing tidak nafsu makan ada banyak kemungkinan nya pawrents. Salah satunya karena ada permasalahan pada pernapasanya atau indra penciumanya. Penyumbatan pada hidung menyebabkan si kucing kesulitan dalam mencium aroma makanan, akhirnya jadi tidak mau makan 🙁

Bisa juga masalah pada pencernaan. Masalah pada pencernaan pun ada banyak kemungkinannya, apa sajakah itu?

  1. Ketidakseimbangan bakteri usus
  2. Tumor
  3. Refluks asam
  4. Parasit
  5. Penyakit iritasi usus

Penyebab ketiga kemungkinan makan atau termakan benda asing. Nah, benda asing ini dapat mem-blok saluran pencernaan si kucing. Sehingga jika makanan masuk terus menerus, kucing akan muntah dan merasa tidak nyaman untuk Kembali makan.

Penyebab keempat coba cek mulut kucingmu pawrents, apakah ada sesuatu yang berbeda? Penyakit mulut juga berpengaruh kepada nafsu makan kucing, contohnya peradangan gusi atau sedang ada masalah pada gigi, Ibaratnya kalau kamu sedang sariawan, pasti inginnya tidak usah mengunyah terus menerus, Nah, kucing juga seperti itu.

Penyebab kelima rasa, aroma, dan bentuk makanan. Seperti seorang juri acara masak, beberapa kucing ternyata agak pemilih soal makanan. Dari bentuk, ada kucing yang lebih suka dengan bentuk segitiga, ada yang suka bentuk. Kucing juga tidak akan makan jika aroma dan rasanya tidak menbarik untuknya. Jika baru-baru ini kamu mengganti makanan, bisa juga kucing tidak suka makanan barunya.

Penyebab keenam stress karena perubahan tempat tinggal atau lingkungan. Jika kucingmu sedang mengalami stress akibat perubahan tempat, biarkan mereka mengeksplor lingkungannya. Berikan mainan dan tempat bersembunyi agar mereka merasa lebih relaks.

 

Jika ingin melihat konten yang serupa, cek instagram kami @gustaveterinary

 

× Chat dengan Client Care kami