Hi pawrents, Apakah pawrents tau doggy memiliki beberapa parasit loh.
Yuk kenali jenis-jenis parasit yang bisa nyerang doggy kamu, serta cara untuk mencegahnya! Karena “Mencegah lebih baik daripada mengobati”.
Sumber gambar: Diamond Pet Foods
Nah pertama, kita harus tahu dulu jenis parasitnya, soalnya beda parasite, beda penanganan pawrents! Nah, pawrents bisa langsung simak artikel ini untuk tahu jenis parasit dan cara mencegahnya. Kutu Pinjal atau Fleas, parasit yang satu ini paling sering dan mudah menyerang anjing kamu! Cara pencegahan parasite ini gampang kok pawrents, jangan biarkan anjingmu di tempat lembab, sama bersihkan tempat bermainnya juga ya.
Tungau atau Earmite, hobina mampir di telinga doggy kamu. Gejalanya, kupingnya jadi bau dan item-item. Cara mencegahnya, jangan ajak anjing kamu main sama hewan yang sedang congean. Selain itu, cuci juga tempat tidur dan mainan anjingmu pakai air hangat secara berkala.
Demodex penyebab kudis, hati-hati sama yang ini ya pawrents! Tidak hanya sulit disembuhkan, Kutu demodex juga nular ke manusia lho! Apakah ada cara mencegahnya dok? Ada kok pawrents, selain mencegah, dia juga bisa mengobati. Nama obatnya isoxazoline. Kutu Cheyletiella mungkin Namanya agak asing, tapi gejalanya familiar banget kok, yaitu ketombean, iritasi kulit, dan gatal-gatal. Dan cara mencegahnya adalah dengan tidak bermain sama anjing yang sedang ketombean.
Parasit darah Babesia. Parasit ini menularnya dari caplak, mereka menyerang sel darah anjing kamu. Cara mencegahnya adalah dengan ambil caplak (JANGAN DIPENCET), taruh di piring kosong, siram pakai alcohol, dan bakar sampai gosong. Produk anti kutu ada berbagai macam produk anti kutu yang ada saat ini, yaitu kalung anjing anti kutu, cairan, bahkan ada juga snack anti kutu lho. Nah dan terakhir, yang paling ampuh, lakukan penyemprotan. Semprot kendang anjingmu untuk kebersihan menyeluruh. Awasi anjingmu, jangan sampai menjilat cairan semporan anti kutu yang masih basah ya!
Semoga Bermanfaat !
Jika ingin melihat konten yang serupa, cek instagram kami @gustaveterinary
Komentar Terbaru