Warning: file_get_contents(/var/www/easywp-plugin/wp-nc-easywp/index.php): Failed to open stream: No such file or directory in /var/www/wptbox/wp-includes/functions.php on line 6855
Kucing Ras Munchkin Si Imut Berkaki Mungil yang Penuh Kontroversi – GustaVet

Hi pawrents, kucing ras Munchkin, si imut-imut berkaki mungil. Tapi kok.. banyak kontroversinya ya?

Apa saja tuh kontroversinya?

Yuk mari di simak pawrents.

 

 

Sumber gambar: Hewanesia

Pada awalnya kucing berkaki pendek telah disadari sejak tahun 1930. Namun pada saat itu, kucing tersebut tidak dikembangbiakkan. Kira-kira, kenapa mereka pada saat itu tidak dikembangbiakkan ya? Abnormal karena penyayang kucing tahun 1930 merasa kalau kucing berkaki pendek merupakan kucing yang “abnormal”. Namun pada tahun 1980an seorang guru music bernama Sandra menemukan kucing hamil yang ia beri nama Black Berry. Setengan dari anaknya berkaki pendek.

Dari sinilah akhirnya kucing Munchkin resmi didaftarkan akhirnya kucing Munchkin dibiakkan dan ras ini akhirnya resmi didaftarkan. Pada September 1994, ras Munchkin diterima sebagai ras kucing baru oleh TICA (The International Cat’s Association). Akan tetapi! Lagi-lagi banyak yang tidak setuju. Banyak yang tidak setuju dengan ras kucing ini karena kritikus meperkirakan bahwa kucing Munchkin akan lebih banyak mengalami permasalahan punggung, pinggul dan kaki.

Teori ini pernah melanda anjing Dachsund juga, dan pada kenyataannya pada tahun 1995, para breeder kucing Munchkin meng-X-ray kucing tertua dan tidak menemukan masalah pada sendi maupun tulangnya. Berarti Munchkin sebenarnya bisa hidup dengan sehat ya? Bisa dong Munchkin bisa hidup sampai dengan 15 tahun lho pawrents! Hanya saja, kucing ini lebih beresiko terkena osteoarthritis dan rentan terkena lordosis, Namun gangguan ini juga bisa dialami oleh ras kucing lainnya.

Terus kaki pendeknya gimana dok? Apa ga susah jalannya? Engga kok, kaki mereka sama sekali tidak menghambat pergerakannya. Bahkan, mereka bisa berlari secepat musang, bermain, bahkan memanjat!

 

Jika ingin melihat konten yang serupa, cek instagram kami @gustaveterinary

 

× Chat dengan Client Care kami