Warning: mkdir(): Read-only file system in /var/www/easywp-plugin/wp-nc-easywp/vendor/wpbones/wpbones/src/Foundation/Log/LogServiceProvider.php on line 118
Alasan Pawrents Harus Memasang Microchip pada Hewanmu – GustaVet

Hi pawrents, Apakah pawrents tahu seberapa pentingnya sih pasang microchip?

Yuk mari kita cari tahu alasannya kenapa bisa penting pasang ini !

 

 

Sumber gambar: The Guardian

Pasang microchip pada hewan diibaratkan seperti KTP kita. Karena microchip merekam data nama,jenis kelamin, ras, serta alamat rumah dan nomor teleponmu. Oleh karena itu, jika hewanmu hilang dan dibawa ke vet atau polisi, bisa discan microchipnya dan akan kelihatan siapa pemiliknya.

Apakah ada efek samping? Jawaban nya ada walaupun jarang, memasukan microchip ada efek samping minor seperti pendarahan sementara, kerontokan, infeksi, dan abses. Mayoritas hewan tidak mengalami efek samping apapun dari implant microchip.

Lalu apakah microchip ini bisa dipasangi GPS? Sayang sekali, untuk saat ini belum bisa. Mengapa? Karena, alat GPS bentuknya cukup besar dan butuh dicharge. Karena GPS butuh dicharge otomatis membutuhkan baterai. Memasukan baterai lithium kedalam tubuh hewan dapat menyebabkan efek samping yang bisa membahayan hewanmu!.

Namun jangan kecewa pawrents saat ini sudah ada kalung hewan yang berfungsi sebagai GPS tracker, sehingga jika hewan peliharaanmu hilang, selamat kalungnya masih terpasang maka akan lebih mudah untuk dicari.

Apakah anabulmu sudah pasang microchip?

Jika ingin melihat konten yang serupa, cek instagram kami @gustaveterinary

 

× Chat dengan Client Care kami